LifeStyle
Home » , , » Gempa Berkekuatan 5.8 SR Guncang Kabupaten Aceh Barat

Gempa Berkekuatan 5.8 SR Guncang Kabupaten Aceh Barat

Minggu, 13 Oktober 2013 12.34 WIB

Gempa bumi yang berkekuatan 5,8 skala Richter mengguncang Kabupaten Aceh Barat, Meulaboh, Senin (14/10) pukul 00.32 WIB.

Informasi yang dihimpun  wartawan dari berbagai media dan Dikutip dari situs BMKG pusat, gempa berada di 65 KM Barat Daya Kabupaten Aceh Barat dengan kedalaman gempa 14 Km, dan tidak berpotensi tsunami,  dan gempa ini juga dirasakan oleh masyarakat di Kabupaten Bener Meriah dan Banda Aceh dan sejumlah Kabupaten yang ada di Aceh.

Anggota SAR Aceh Barat, Budi mengatakan kondisi Aceh Barat pasca gempa saat aman dan kondisif, belum ada laporan rumah warga yang rusak, baik ringan maupun berat, namun sebagian warga dipinggir pantai ada yang mengungsi ke daratan yang lebih tinggi. 
�Sebagian warga Desa Ujong Kalak dan Desa Suak Indrapuri sudah mengungsi ke darah lebih aman, walaupun tidak berpotensi tsunami namun mereka tetap lebih memilih ketempat  yang aman,� kata Budi.

Adapun Pantauan media di kawasan Meuraxa, Banda Aceh, sejumlah warga disana langsung bergegas keluar rumah begitu gempa terjadi. Namun tak lama berselang, warga kembali masuk ke rumah masing-masing setelah memastikan situasi aman terkendali.

�Tadi saya cek broadcast di BBM dan tweet dari BMKG, katanya aman, tidak berpotensi tsunami. Pusat gempanya di Meulaboh, tapi kita harus tetap waspada karena daerah kita dekat dengan pantai,� ungkap Halim (38)

Sumber : acehpost.acehlink lintasgayo.
Share this post :

Isi Komentar Anda

Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan redaksi Developers Blogger. Redaksi berhak mengubah atau menghapus kata-kata yang tidak etis, kasar, berbau fitnah dan pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan. Setiap komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

0 Comments
Comments